Rabu, 27 Februari 2013

Real Madrid siap membeli Gareth Bale

Gareth Bale
Gareth Bale berhasil mendongkrak kinerja Tottenham Hotspur.

Real Madrid kembali dilaporkan siap membeli pemain sayap Tottenham Hotspur yang tengah meroket, Gareth Bale.

Niat Real tersebut disampaikan mantan presiden klub Madrid ini, Ramon Calderon, dalam wawancara dengan radio Inggris, talkSPORT.

"Saya kira Bale adalah pemain hebat. Ia salah satu pemain yang menjadi incaran banyak manajer. Kalau Anda manajer, Anda pasti ingin ia masuk ke tim Anda," kata Calderon.

Bale, pemain sayap berusia 23 tahun, dianggap menjadi salah satu faktor kunci di balik kinerja cemerlang Tottenham.

Dalam pertandingan melawan West Ham di Liga Primer Senin malam (25/02), Bale mencetak dua gol, salah satu di antaranya dicetak di menit terakhir, sekaligus memastikan kemenengan Spurs 3-2 atas West Ham.

Harga tinggi

Manajer West Ham, Sam Allardyce, mengatakan, "Kami dikalahkan oleh satu orang pemain: Gareth Bale."

Calderon mengungkapan Real akan membeli Bale pada periode transfer pertengahan tahun ini dan melihat situasi keuangan Real saat ini, harga tidak akan menjadi masalah.

"Benar bahwa kami telah mengeluarkan banyak uang untuk membeli pemain dalam empat tahun terakhir, namun masih ada dana (untuk membeli Bale)," kata Calderon.

"Tentu ada batas maksimal. Namun melihat keuangan kami yang sehat, saya yakin Real bisa membelinya," tegas Calderon.

Calderon memperkirakan nilai transfer Bale, rekan satu tim Theo Walcott di tim junior Southampton, akan sangat tinggi.

"Itu sudah hampir pasti karena ia memang pemain yang luar biasa bagus," katanya.
BBCIndonesia.com - detiksport

Manchester City meniru strategi Man United

Manchester City menerapkan strategi yang diterapkan Manchester United 15 tahun lalu dalam upaya menjadi salah satu klub terbesar di dunia.

Media di Inggris hari Rabu (27/02) memberitakan bahwa City tengah mencari mitra di tiga benua untuk menjadi mitra.

Beberapa negara yang tengah dipertimbangkan antara lain adalah Cina, Amerika Serikat, dan Meksiko.

Model kerja sama masih dicari, tapi pada intinya adalah jajaran manajemen City ingin merek dan nama City makin terkenal dan dengan begitu diharapkan ada pemasukan dari berbagai perjanjian kerja sama dan sponsor.

Bila hal ini bisa dicapai, nama Manchester City nantinya sejajar dengan Real Madrid dan Manchester United.

Peraturan UEFA 

Manchester United 15 tahun lalu menerapkan strategi ini meski kemudian model tersebut dibatalkan.

City, yang dimiliki konsorsium Abu Dhabi United Group, tengah mencari dan merumuskan model bisnis baru setelah Persatuan Sepak Bola Eropa (UEFA) memberlakukan kebijakan keuangan baru (Financial Fair Play, FFP).

Dengan peraturan ini investor atau pemilik tidak bisa menggelontorkan uang seenaknya ke klub untuk menutup kerugian klub.

Dengan FFP ini klub sepak bola profesional tidak bisa lagi mengeluarkan dana melebihi penerimaan yang didapat.

Upaya mendongkrak penerimaan dengan memperluas sisi komersial diprioritaskan karena beberapa upaya di dalam negeri diperkirakan sulit.

Hal ini disebabkan jumlah pendukung City saat ini jauh lebih dikecil dibandingkan pendukung Liverpool, Arsenal, atau Manchester United. BBCIndonesia.com - detiksport

PSG ingin pasangkan Rooney dengan Ibrahimovic

Wayne Rooney
Kondisi fisik Rooney dianggap tidak sebagus beberapa musim lalu.

Klub Prancis Paris Saint-Germain (PSG) berencana membeli penyerang Manchester United, Wayne Rooney, di akhir musim 2012-2013.

Informasi yang dikumpulkan koran Inggris, The Times, menyebutkan PSG ingin mempertajam barisan penyerang dan Rooney telah diputuskan sebagai salah satu pemain yang akan dibeli.

Bila Rooney berhasil digaet, ia akan dipasangkan dengan mesin gol PSG asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic.

Menurut analisis The Times, Manchester United mungkin tidak akan keberatan melepas Rooney bila harga yang diajukan PSG cocok.

Apalagi Rooney sekarang sepertinya tidak lagi menempati posisi penyerang setelah Alex Ferguson membeli penyerang Arsenal, Robin van Persie, pertengahan tahun lalu.

Kondisi fisik dan mental
 
"Manchester United mungkin tidak akan langsung begitu saja menerima tawaran Pound 40 juta dari PSG," tulis The Times.

"Tapi United juga harus mempertimbangkan kenyataan bahwa Rooney telah menginjak usia 27 tahun dan kondisi fisik dan mentalnya dianggap tidak sebagus beberapa musim lalu," tambah The Times.

Gaji Rooney saat ini mencapai sekitar Pound 1 juta per bulan dan kontraknya akan selesai pada pertengahan 2015.

Bila United memutuskan mempertahankan Rooney, United besar kemungkinan harus mengeluarkan dana besar untuk memperpanjang kontrak.

Sebelum memutuskan mengincar Rooney, PSG disebut-sebut memilih pemain sayap Real Madrid, Cristiano Ronaldo, namun harga untuk membeli Ronaldo diperkirakan lebih mahal. http://sport.detik.com/